Menjawab Petanyaan Seputar Data Analyst
1. Data adalah? Data adalah sekumpulan keterangan ataupun fakta yang dibuat dengan kata-kata, kalimat, simbol, angka, dan lainnya. Data disini didapatkan melalui sebuah proses pencarian dan juga pengamatan yang tepat berdasarkan sumber-sumber tertentu. Adapun pengertian lain dari data yaitu sebagai suatu kumpulan keterangan atau deskripsi dasar yang berasal dari obyek ataupun kejadian. 2. Data Analyst adalah? Data analyst adalah profesi pekerjaan yang tugasnya untuk membaca serta menganalisis data yang ada dari perusahaan dalam rangka keberlangsungan perusahaan tersebut. Di era digitalisasi seperti sekarang profesi terkait pengolahan data sangat menjamur dan dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan. selain data analyst ada juga data engineer, data scientist, dll. 3. Big Data adalah? Big data adalah konsep yang sangat penting dalam dunia teknologi informasi dan bisnis modern. Dalam penerapannya, big data merujuk kepada volume besar dan kompleks dari beragam jenis data yang dihasilkan